ADHIKARYACITRA.com – Suasana Ramadan di Alun-alun Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, semakin meriah pada Senin (3/3/2025). Masyarakat yang berburu takjil untuk berbuka puasa turut ditemani oleh anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Hamzah Gurnita, yang ikut merasakan tradisi ngabuburit di lokasi tersebut.
“Alhamdulillah, hari ini kita sudah memasuki hari ketiga puasa. Alun-alun ini memang menjadi pusat kuliner berbuka puasa, bagian dari tradisi ngabuburit yang juga bisa ditemukan di daerah lain,” kata Hamzah.
Ia mengaku rutin mengunjungi alun-alun setiap Ramadan untuk mencari hidangan berbuka bersama keluarganya. “Setiap tahun saya selalu datang, ngabuburit sambil membeli makanan untuk berbuka. Kali ini saya bersama istri dan anak,” ujarnya.
Hamzah juga berharap momentum Ramadan membawa berkah bagi pedagang kecil yang berjualan di kawasan tersebut. “Semoga Ramadan ini menjadi rezeki bagi UMKM di sini,” harapnya.
Admin
Komentar